Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Resep King Mango, Minuman Kekinian yang Sedang Booming di Jakarta

King Mango Thai, kini sedang booming di Jakarta.  Sesuai namanya, minuman jus mangga ini berasal dari Thailand, negara penghasil mangga kualitas terbaik.  Minuman buah segar ini tak sekedar menyegarkan namun juga sehat karena kaya akan vitamin.



King Mango Thai, kini sedang booming di Jakarta.  Sesuai namanya, minuman jus mangga ini berasal dari Thailand, negara penghasil mangga kualitas terbaik.  Minuman buah segar ini tak sekedar menyegarkan namun juga sehat karena kaya akan vitamin.  

Di Jakarta, gerai King Mango Thai nyaris tak pernah sepi.  Sifat orang Indonesia yang terbuka dengan kuliner luar ini rupanya dilirik sebagian pengusaha kuliner sebagai pasar potensial.  

Tak hanya pengusaha Thailand saja yang menggeluti usaha ini, artis papan atas Rafi Ahmad dan Nagita Slavina pun kabarnya ikut menggeluti bisnis King Mango Thai.

Kendati dihargai Rp50.000 per porsi jumbo, jus mangga dengan potongan mangga sebagai garnisnya ini tetap diminati banyak konsumen.  Pasalnya, jus buah berwarna kuning orange ini mengandung protein, vitamin, mineral dan lainnya yang dapat membantu memperbaiki kualitas kesehatan dan kekebalan tubuh.

Kandungan Gizi per 100 gr Mangga

- Energi : 250 kJ (60 kcal)
- Karbohidrat: 15 g
- Gula : 13.7
- Serat Pangan : 1.6 g
- Lemak : 0.38 g
- Protein : 0.82 g
- Vitamin A :  equiv. 54 μg (6%)
   – beta-karotena :  640 μg (6%)
   – lutein dan zeaxanthin : 23 μg
- Tiamina (Vit. B1):  0.028 mg (2%)
-  Riboflavin (Vit. B2) : 0.038 mg (3%)
- Niasin (Vit. B3) : 0.669 mg (4%)
- Asam Pantotenat (B5) : 0.197 mg (4%)
- Vitamin B6 : 0.119 mg (9%)
- Folat (Vit. B9) : 43 μg (11%)
- Vitamin C : 36.4 mg (61%)
- Vitamin E : 0.9 mg (6%)
- Vitamin K : 4.2 μg (4%)
- Kalsium : 11 mg (1%)
- Besi : 0.16 mg (1%)
- Magnesium : 10 mg (3%)
- Mangan : 0.063 mg (3%)
- Fosfor : 14 mg (2%)
- Kalium : 168 mg (4%)
- Natrium : 1 mg (0%)
- Zink : 0.09 mg (1%)

Resep King Mango Thai

Bahan-bahan:

- M
angga madu : 1 kg gram 
susu cair : 300 ml 
- Susu kental manis sesuai selera
- Es batu
- Whipped cream
- Es krim mangga

Cara membuat:

1.  Blender semua bahan kecuali whipped cream dan es krim. Sisakan beberapa potong mangga yang dibentuk dadu untuk garnis
2.  Campur hingga rata, lalu masukkan kedalam gelas panjang hingga 1/4 gelas.
3.  Tuang whipped cream diatas lalu tuangkan lagi jus mangga dan whipped cream lagi diatasnya hingga membentuk lapisan.
4.  Ambil satu sendok es krim dan letakkan diatasnya.
5.  Hias dengan sisa potongan mangga berbentuk dadu tadi.  Semoga bermanfaat.  [red]