Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Nutrisi Makanan Penting untuk Meningkatkan Imun Tubuh Cegah Corona/Covid-19


5 Nutrisi Makanan Penting untuk Meningkatkan Imun Tubuh Cegah Corona/Covid-19

Penyakit corona atau virus Covid-19 kian mewabah. Menurut data yang dirilis pemerintah, hingga Jumat 27 Maret 2020 pukul 12.00 WIB, total ada 1.046 kasus Covid-19 di Indonesia. Sebanyak 87 pasien diantaranya meninggal dunia setelah dinyatakan positif virus corona.

Kian mewabahnya corona tentu saja tak cukup dengan hanya sekedar mengisolasi diri di rumah. Lebih penting juga bagaimana meningkatkan sistem imun atau kekebalan tubuh secara mandiri. Karenanya, peranan gizi dan nutrisi yang cukup sangat dibutuhkan untuk sistem kekebalan tubuh.

Ada makanan-makanan mengandung nutrisi tertentu yang bermanfaat untuk sistem kekebalan tubuh Anda. Makanan tersebut juga dapat mencegah Anda masuk angin dan flu.

Berikut ini lima jenis nutrisi yang perlu dipenuhi untuk sistem kekebalan tubuh Anda, seperti dirangkum dari Very Well Health, Jumat (27/3/2020).

1. Vitamin C


Di urutan pertama ada vitamin C yang bertindak sebagai antioksidan. Inilah yang membantu melawan radikal bebas, sejenis molekul tidak stabil yang dikenal merusak sistem kekebalan tubuh. Untuk menambah asupan vitamin C, konsumsilah buah-buahan seperti jeruk, kiwi, stroberi, dan sayuran brokoli.

2. Vitamin E


Selanjutnya adalah vitamin E yang mengandung antioksidan kuat. Penelitian menunjukkan mempertahankan kadar vitamin E yang cukup sangat penting untuk menjaga sistem kekebalan tubuh yang sehat, terutama di kalangan orangtua. Makanan-makanan yang mengandung vitamin E di antaranya kacang almond, biji bunga matahari, selai kacang, sayur-sayuran seperti bayam, lobak hijau, dan brokoli.

3. Zinc


Zinc atau seng adalah mineral penting yang terlibat dalam produksi sel-sel kekebalan tertentu. National Institutes of Health (NIH) memperingatkan bahwa kadar seng yang sedikit sekalipun dapat merusak fungsi kekebalan tubuh Anda. Anda bisa mendapatkan mineral penting ini dengan makanan-makanan seperti tiram, kacang panggang, kacang mete, kismis dan buncis.

4. Karotenoid


Jenis antioksidan lain, karotenoid adalah kelas pigmen yang ditemukan secara alami di sejumlah tanaman. Ketika dikonsumsi, karotenoid dikonversi menjadi vitamin A, yang mengatur sistem kekebalan tubuh. Anda bisa mendapatkan vitamin A di makanan-makanan seperti wortel, kubis, aprikot, pepaya, dan mangga.

5. Asam lemak omega-3


Asam lemak omega-3 adalah jenis asam lemak esensial yang dikenal untuk menekan peradangan dan menjaga sistem kekebalan tubuh. Penelitian juga menunjukkan bahwa omega-3 dapat melindungi Anda terhadap gangguan sistem kekebalan tubuh. Anda bisa menemukan asam lemak omega-3 di ikan-ikanan seperti makarel, tuna, salmon, sarden, herring, dan trout.

Posting Komentar untuk "5 Nutrisi Makanan Penting untuk Meningkatkan Imun Tubuh Cegah Corona/Covid-19"